Tottenham Vs Arsenal: The Gunners Tanpa 3 Gelandang Andalan

1 week ago 5
ARTICLE AD BOX

London -

Kabar buruk mendatangi Arsenal jelang North London Derby. Tiga gelandang andalannya dipastikan absen lawan Tottenham Hotspur.

Jeda internasional seperti bencana untuk Arsenal. Sebab satu per satu pemainnya bertumbangan saat membela tim nasionlnya masing-masing.

Pertama adalah Riccardo Calafiori yang mengalami cedera betis saat Italia mengalahkan Prancis di UEFA Nations League. Sialnya Calafiori cedera karena tertimpa Ousmane Dembele.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Selang beberapa hari kemudian, giliran kapten Martin Odegaard yang mendapat cedera engkel saat membela Norwegia menghadapi Austria. Dia harus tertatih-tatih saat dibawa keluar lapangan oleh tim medis.

Meski Odegaard akan menjalani pemeriksaan lebih lanjut, Sky Sports menyebut terlalu riskan untuk memainkannya di laga kontra Tottenham karena hanya akan memperparah cederanya.

Absennya Odegaard ini tentu memukul manajer Mikel Arteta jelang North London Derby, Minggu (15/9/2024) malam WIB. Pasalnya dia sudah kehilangan dua pemain tengah andalannya karena alasan berbeda.

Mikel Merino yang awalnya diproyeksikan jadi starter harus absen setidaknya sampai bulan depan, karena cedera patah tulang bahu saat latihan. Lalu, Declan Rice bakal menonton laga derby dari bangku penonton karena kartu merah pekan lalu.

Dengan demikian, Arteta harus memutar otak untuk menyusun lini tengah terbaik guna meladeni Tottenham. Thomas Partey diperkirakan bakal jadi starter bersama Leandro Trossard yang ditarik mundur ke tengah.

Jika Trossard ditarik ke tengah, maka ada kemungkinan Raheem Sterling bakal melakoni laga debutnya.

Jorginho yang selalu jadi pemain pengganti di tiga laga awal Premier League diprediksi akan mengisi lini tengah. Selain Jorginho, ada juga Oleksandar Zinchenko yang bisa dimainkan.

Arsenal tentu berharap cedera Odegaard tidak lama-lama karena mereka harus menghadapi Atalanta pekan depan di Liga Champions, yang dilanjutkan duel kontra Manchester City.


(mrp/cas)

Read Entire Article